Photobucket

De' Futsal Parkour

Setelah memposting apa itu parkour yang notabene hanya saya copy paste dari parkourindonesia, kali ini saya mencoba memposting beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika latihan parkour.
Salah satunya soal sepatu
Banyak orang yang bertanya dalam forum-forum "sepatu seperti apa sih yang cocok untuk parkour?" menurut saya berbagai sepatu cocok asalkan tidak menggangu dalam bergerak dan yang terutama haruslah nyaman dan aman bagi penggunanya. Terus yang seperti apa?


Mengapa saya bilang nyaman dan aman? hal ini berdasarkan pengalaman pribadi saya. Pertama kali saya latihan parkour saya menggunakan sepatu kets, bagi yang tidak tahu, itu loh sepatu" yang memiliki sol tipis. Saya menggunakan sepatu itu kira" hingga latihan ke-4 saya. Dan satu hal yang saya rasakan, saya merasakan sakit nyeri pada telapak kaki saya terutama ketika melakukan presicion atau juming dari tempat" yang relatif tinggi. Dan setelah bertanya-tanya kepada yang lebih expert, saya mendapatkan jawaban bahwa sepatu yang saya pakai kurang baik untuk landing karena sol-nya tipis dan hal itu kurang baik untuk kaki karena tingkat redaman terhadap benturan sangat rendah yang bisa menyebabkan kaki cedera.
Maka saya bertanya lagi, "sepatu apakah yang baik untuk parkour?" mereka mengatakan, "untuk saat ini belum ada sepatu khusus untuk parkour tetapi sepatu yang dominan digunakan oleh para traceur adalah sepatu lari".
Setelah googling dari berbagai sumber melalui mbah google, hal ini membuat saya terdampardi forum parkourindonesia yang membahas sepatu yang cocok untuk parkour. Dari situ mayoritas menggunakan sepatu lari atau running shoes.
Dan sepatu yang cocok untuk parkour yang penting memiliki aspek-aspek yang penting, seperti dibawah ini:
  • good grip : klo cat leap,cat 2 cat dan lain2,sepatu lo bisa grip medannya(di tembok,dll) denga baik 
  • impact absorption : klo kita lompat dari tempat yg tinggi kemudian melakukan roll. Kan pasti yang duluan kaki kita. Fungsi sepatu disini meminimalisir tekanan dari lompatan lo tadi karena klo ga bisa meminimalisir tekanan kaki lo bakala bisa cedera 
  • light (bukan cahaya) :lol: : Parkour kan ada gerakan larinya juga jadinya kita harus pilih sepatu yang ringan
kata bang -Goendul- di forum parkourindonesia

Dan karena berbagai info yang sudah saya cari maka saya jatuhkan pilihan pada sepatu lari salah satu produk dari BATA dan setelah melakukan latihan beberapa bulan sepatu ini cukup nyaman walau masih kurang ngegrip. hehehehe


Semoga artikel ini bermanfaat.......

4 komentar:

makasih bang info-nya. aq noob dalam parkour... /thx

25 June 2010 at 17:40  

Halo, sepatu BATA jenis apa yang Anda gunakan utk latihan? saya juga pengen beli satu.
Juga, ada g produk2 sepatu dalam negeri yg enak dipake buat parkour?
Trims.

15 September 2010 at 18:28  

Halo, sepatu BATA jenis apa yang Anda gunakan utk latihan, berapa harganya ? saya juga pengen beli satu.
Juga, ada g produk2 sepatu dalam negeri yg enak dipake buat parkour?
Trims.

15 September 2010 at 22:31  

Kalo sepatu dari Adidas bagus atau nggak ???

28 May 2012 at 15:52  

Yang Nimbrung

KafeBlogger.com Kumpulan Komunitas Blogger Indonesia BannerFans.com Komunitas Counter Powered by  RedCounter